
Zombie, Manusia Serigala, Alien, Dracula, sering kita jumpai di film-film horror barat, selain menampilkan berbagai macam makhluk-makhluk buruk rupa, film horror barat (termasuk film indonesia) juga sangat identik dengan satu makhluk paling menyeramkan menurut warga jagat maya dan mbah google, yaitu background sound dan jumlah jumpscare yang terlalu banyak.
Kita ingin film HORRORRRR yang minim low quality JUMPSCARE!! teriak para pecinta film, dan seketika abang-abang dari Botolnews datang membawa sepucuk surat berisi daftar film horror barat yang berkualitas, pecinta film pun gembira, Tamat.
Intro sudah, next daftar filmnya di bawah, selamat menonton!
![]() |
Image by IMDB |
The Exorcist bercerita tentang Seorang gadis kecil yang dirasuki oleh makhluk gaib (hantu, setan, sayiton, jin, makhluk astral, demon, abang-abang botolnews) yang membuat dia bisa melakukan hal-hal yang tidak wajar seperti memuntahkan sesuatu yang berlebihan dan membuat kepalanya berputar-putar layaknya odong-odong!.
Mengerikan memang, dan anda akan lebih bergidik jika tahu kalau "kabarnya" film The Exorcist diangkat dari kisah nyata! ( Film-film horror yang kabarnya berasal dari kisah nyata ).
Jika anda tidak terlalu memikirkan kualitas video maka The Exorcist cocok untuk anda tonton, pesan saya sebelum anda menonton film ini, tolong jangan bawa saudara anda yang berumur di bawah 17 tahun ataupun emak anda untuk menonton film ini.
![]() |
Image by IMDB |
The Shining bercerita tentang Om Jack ( Jack Nicholson ) dan keluarga yang mengungsi ke sebuah hotel karena musim dingin, di hotel tersebut perlahan-lahan akal sehat Jack mulai menghilang karena sesuatu yang ada di hotel tersebut.
Walaupun tahu bapaknya mulai agak gokil, Danny ( anaknya Om Jack ) tetap saja asik mengayuh sepeda roda tiganya keliling hotel. Ingin tahu cerita selengkapnya? nonton filmnya, atau baca teks subtitle film ini sambil berimajinasi jika kuota anda sedang sekarat seperti saya.
![]() |
Image by IMDB |
Keluarga Freeling merasakan terror seperti, benda yang bergerak dengan sendirinya, Carol ( Heather O'Rourke ) yang tertarik ke dalam sebuah tv tabung 14" tanpa merk, hingga Diane ( JoBeth Williams ) yang di tarik oleh sesuatu yang tidak terlihat ke atap kamar.
Poltergeist memiliki versi remake yang di rilis pada tahun 2015, dengan kualitas video yang memanjakan mata, dan audio yang eksotik membuat film ini semakin seru untuk di tonton.
![]() |
Image by IMDB |
Keluarga Abbott beradaptasi untuk tidak menimbulkan suara untuk melindungi anak-anak mereka dari serangan para Alien, masalah muncul saat salah satu anak mereka tidak menghiraukan perintah emak bapaknya.
Bayangkan hidup dengan para alien ini, saya yakin anda akan selalu waspada saat ingin melakukan kewajiban anda di toilet setelah memakan sekilo ubi rebus atau saat anda ingin teriak karena kaget melihat saldo atm anda hanya menunjukkan satu angka bulat.
![]() |
Image by IMDB |
The Orphanage bercerita tentang Laura ( Belen Rued ) yang merawat anak angkat mereka bersama dengan Carlos ( Fernando Cayo ) di sebuah rumah tua nan angker bekas panti asuhan tempat dimana Laura dahulu pernah tinggal. Saat tinggal di rumah tua itu anak angkatnya yang bernama Simon ( Roger Princep ) memberitahu ibunya kalau ia mempunyai 5 teman baru yang tidak terlihat, Laura menganggap kata-kata anaknya hanya bentuk dari imajinasinya saja.
Beberapa waktu kemudian Laura berniat untuk membuka kembali panti asuhan tersebut, dan pada saat itulah Laura bertemu dengan anak kecil bertopeng menyeramkan bersamaan dengan hilangnya Simon.
Cerita di atas agak spoiler seperempat adegan film, tapi dijamin tidak akan merusak pengalaman anda saat menonton film The Orphanage karena anda akan segera lupa cerita pada artikel saya.
![]() |
Image by IMDB |
Bukan-bukan, film ini bukan bercerita tentang kambing-kambing bisu yang berteman dengan seekor di sebuah pekaranganFilm in bercerita tentang seorang FBI yang terpaksa harus bekerja sama dengan pembunuh yang juga seorang kanibal bernama Hannibal Lecter ( perfect ini udah pembunuh, kanibal, dan manipulatif ), untuk mengungkap kejahatan pembunuh lain.
Sangat tidak disarankan untuk makan sambil menonton film ini, karena "mungkin" akan ada beberapa adegan yang menjijikan ( seperti buang ingus misalnya ).
Apaaa!? daftar film kurang? tenang, nanti akan ada update part-2 kira-kira tahun depan, artikel ini cuma sebagai pemanasan ( seperti soto semalem harus di panasin dulu biar nikmat ).
Menonton film-film di atas kurang seru jika anda menontonnya pada malam hari dan tidak menyalakan lampu. Jangan lupa ajak teman-teman anda, se-RT lebih baik, agar bisa patungan kuota untuk menonton film-film di atas.
0 coment�rios: